Kamis, 07 April 2016

AIR TERJUN LIDER

  AIR TERJUN LIDER

Air terjun Lider terletak pada lereng pegunungan berhawa sejuk dikawasan hutan lindung. Percikan buih air terjun menguraikan cahaya matahari menjadi spektrum warna pelangi yang menakjubkan dinatara rindangnya pohon dengan akar yang menjuntai.
Tumpahan Air Terjun Lider memiliki terjunan air setinggi 60 meter dengan ketinggian 1.300 meter diatas permukaan laut dan berasal dari mata air pegunungan. Di sisi air terjun utama juga terdapat 4 air terjun kecil yang merupakan bagian dari air terjun utama. Suasana di sekitar menjadi semakin eksotik dengan adanya dinding tebing berupa deretan batu berdimensi rata yang terlihat menggantung di antara dua jurang yang menghimpit air terjun tersebut. Dengan kondisi demikian tak pelak Air Terjun Lider merupakan air terjun terbaik dan sekaligus tertinggi di Banyuwangi.
Nama Air Terjun Lider diberikan karena lokasinya terletak di hutan lindung petak 74, Blok Lider, di lereng timur Gunung Raung di kawasan Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Jambewangi, Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Kali Setail, Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Banyuwangi Barat.
Untuk mencapai air terjun Lider medan yang dilalui cukup menantang dengan melewati beberapa tebing curam, menyeberangi sungai sebanyak 7 kali dan menembus hutan lindung yang masih terjaga keasriannya.
Jika Anda beruntung, beberapa hewan seperti kera, burung kupu-kupu, capung atau serangga lain akan dapat kita jumpai di hutan yang terkenal akan keanekaragaman flora dan faunanya ini.

Medan yang dilalui menuju air terjun Lider
Perjalanan menempuh medan sulit akan terbayar setelah tiba di lokasi terjun. Kemegahan tebing laksana tumpukan kristal-kristal alam yang tertata rapi dengan air terjun utama dengan ketinggian ± 100 meter dihiasi beberapa air terjun kecil membuat tempat ini nampak begitu indah dan perkasa.


RUTE MENUJU AIR TERJUN LIDER
Air Terjun Lider berada di  Dusun Sragi, Desa Sumber Arum, Kecamatan Songgon, Banyuwangi. Jalan menuju  tempat ini memang cukup sulit, melewati hutan dan perkebunan yang jalannya belum beraspal. Sehingga diperlukan jiwa petualangan untuk dapat mencapai tempat ini. Namun perjuangan berat Anda akan terbayar dengan keindahannya.
Dari kota Banyuwangi jaraknya kurang lebih sekitar 45 km. Untuk bisa sampai ke lokasi Air Terjuan Lider, Anda harus menuju ke  Kecamatan Genteng  terlebih dahulu.  Anda dapat menggunakan kendaraan pribadi atau naik bus. Jika naik bus berhenti di Terminal lama Genteng.  Jika Anda datang dari arah Jember jaraknya sekitar 65 km menuju Genteng.
                                          GENTENG -> SEMPU -> SONGGON -> LIDER
Selanjutnya dari  Genteng  menuju Kecamatan Sempu sejauh 7 km. Dari Kecamatan Sempu perjalanan dilanjutkan melalui Desa Jambewangi menuju Desa Sumber Arum, Kecamatan Songgon sejauh 7 km. Sesampai di dukuh Lider, Anda masih harus melanjutkan perjalanan sejauh 3 km menuju ke batas akhir perkebunan cengkeh, dimana terdapat jalan masuk ke Air Terjun Lider. Di pos 1 kawasan perkebunan, Anda diminta mengisi daftar kunjungan lengkap dengan keperluannya.
Sesampai di pemukiman warga kita harus memarkirkan kendaraan. Setelah itu kita berjalan kaki menuju lokasi air terjun melintasi jalan setapak selebar setengah meter di sisi tebing jurang dan enam sungai di tengah hutan. Kondisi jalan setapak ini sudah tertata rapi lengkap dengan petunjuk jalannya, namun cukup licin dan berliku.  Jarak pos dengan lokasi air terjun sekitar 1 km.

Jalan alternatif lain menuju Air Terjun Lider adalah melalui Desa Sragi, Kecamatan Songgon yang berjarak sekitar 8 km dari perkampungan warga. Selama perjalanan Anda akan dimanjakan dengan udara yang terasa segar dan sejuk. Deretan tanaman pinus, karet dan tebu juga akan terlihat. Jika sudah sampai di perkampungan dan pabrik di desa Bejong, terdapat pos penjagaan di pertigaan jalan, lalu belok ke kiri dan ikuti jalan nya sampai menemukan perkampungan lagi, ini menjadi tempat pemberhentiaan terakhir untuk memarkir kendaraan, sebelum melanjutkan perjalanan ke air terjun Lider dengan berjalan kaki. Perjalanan menuju air terjun akan melewati lahan kebun terlebih dahulu lalu turun ke sungai, menyusurinya, terkadang harus menyeberanginya. Di tengah perjalanan, jika arah Anda benar, akan bertemu air terjun kecil.

Jika Anda datang dari kota Banyuwangi, rute Sragi ini melewati Kecamatan Singojuruh, sedangkan jika dari arah Jember atau Genteng melewati Desa Temuguruh. Titik beloknya adalah pertigaan pasar Gendoh, yaitu sebelah utarama Stasiun kereta api Temuguruh, lalu masuk ke barat menuju Pasar Desa Sragi yang berjarak sekitar 17 km. Dari pasar Desa Sragi lanjutkan perjalanan menuju Bejong sejauh 8 km.

Baik melalui Sempu maupun Sragi, kondisi jalan di dua jalur tersebut sama-sama kurang nyaman, sebab selain tidak beraspal, jalannya juga sangat rusak. Terlebih di musim hujan. Jadi, ini memang wisata petualangan yang tidak cocok bagi si manja. Karena dibutuhkan kemauan dan persiapan fisik yang baik untuk mencapainya.

TIPS MENUJU AIR TERJUN LIDER
- Pastikan kondisi kendaraan anda seluruhnya dalam keadaan baik karena medan yang dilewati sangatlah sulit dengan batu gunung runcing hampir di sepanjang jalan yang bisa membuat  Anda frustrasi.
- Air terjun Lider dicapai dengan mengikuti alur daerah aliran sungai yang mengarah pada air terjun itu sendiri. Sehingga perjalanan memerlukan kesiapan fisik untuk naik turun menyeberangi sungai secara zig-zag guna mencari jalur yang paling aman. Di beberapa tempat Anda harus turun dan naik pada tepian dengan kemiringan sekitar 60° sambil berpegangan pada akar tanaman liar.
- Anda mungkin harus berhati-hati dengan lintah/pacet yang ada di sini. Musim hujan mereka akan menempel tanpa terasa pada awalnya. Untuk berjaga, sebaiknya Anda membawa tembakau atau alkohol, agar lintah/pacet bisa dengan mudah dilepaskan. Bawa juga plaster luka, karena tidak ada yang menjamin Anda tidak akan terluka dalam perjalanan.
- Anda juga harus berhati-hati dengan tumbuhan Lateng, yaitu tumbuhan yang memiliki daun dengan bulu halus yang apabila mengenai kulit akan memberikan sensasi gatal pedih seperti tertusuk. Rasa ini akan berlangsung cukup lama dan mengganggu perasaan anda. Jadi, sebaiknya Anda memakai celana dan baju/kaos lengan panjang.
- Berhati-hatilah saat menyeberangi sungai karena bebatuannya cukup dingin dan licin, dan beberapa titik arus cukup kuat untuk menarik kaki dan membuat kita terpeleset. Amankan barang elektronik seperti ponsel atau kamera agar tidak tercebur ke dalam sungai.
- Sebaiknya tidak datang pada musim hujan, karena medannya semakin berat . Dan jika menggunakan sepeda motor sebaiknya jangan memakai motor matic

Tidak ada komentar:

Posting Komentar